Bangunan-bangunan dan Struktur Unik Beserta Sejarah Pembuatannya

Hello guys, kali ini kita akan membahas mengenai Bangunan-bangunan dan Struktur Unik Beserta Sejarah Pembuatannya. Seunik apakah bangunan dan struktur tersebut. Simak dibawah ini.


1. Gedung Pencakar Langit Terkecil


Pengunjung yang mengunjungi Wichita Falls di Texas mungkin ingin melihat Bangunan Newby-McMahon yang dikenal dengan "World's Littlest Skycraper" atau gedung pencakar langit terkecil. Dengan tinggi 12 meter dan terdiri dari empat lantai, setiap lantai memiliki luas 11 m2. Tangganya sendiri sudah memakan 25 persen dari luas keseluruhan.

Ternyata ada cerita kalau bangunan ini dibangun pada saat "Oil boom days" pada 1919. Pada saat tambang minyak berhasil ditemukan disekitarnya, ribuan penduduk Wichita Falls mengambil kesempatan itu dan menjual mineral tersebut, hingga mereka menjadi jutawan. Meskipun dengan lahan pendapatan yang besar namun mereka tidak memiliki kantor untuk menjalankan transaksi. Bahkan transaksi dilakukan di tenda-tendak sekitar tambang minyak. Akhirnya muncullah ide dari J.D.McMahon. McMahon menyarankan membangun gedung serbaguna di dekat St. James Hotel. Setelah blueprint dibuat ia menjualnya ke investor sebesar $200,000.

Tetapi McMahon tidak menyebutkan seberapa besar hasil dari blueprint akan menjadi sebuah bangunan. Ketika bangunannya telah selesai, para investor kaget karena bangunannya sangat kecil dibanding dengan ekspektasi mereka. Mereka akhirnya mencari dan menangkap McMahon, namun McMahon tidak bisa dihukum karena apa yang mereka kerjakan memang sudah sesuai perjanjian. Akhirnya bangunan itu terpaksa digunakan dan ditinggalkan pada tahun 1929 hingga pertambangan minyak tersebut ditutup.


2. Le Palais Ideal


Le Palais Ideal atau lebih dikenal "Ideal Place" terletak di hauterives, Prancis. Jika melihat bangunannya mungkin dibuat oleh seorang arsitek handal atau pengukir handal, namun ternyata bangunan ini dibuat oleh seorang pengantar surat bernama Cheval. Cheval lahir di tahun 1836, cheval memulai pekerjaan sebagai pengantar surat pada 1867. Pada tahun 1879 ketika Cheval bekerja, ia tidak sengaja tersandung oleh sebuah batu, siapa sangka batu tersebut memberikan inspirasi pada Cheval untuk membangun sesuatu yang luar biasa.

Tanpa pengetahuan mendalam mengenai arsitektur bangunan, Cheval memulai membangunnya. Selama 34 tahun Cheval mengumpulkan batu-batu dan membuat bangunan impiannya hingga akhirnya terbentuklah bangunan yang indah dengan panjang 25 meter dan memiliki ketinggian 7,9 sampai 9,8 meter. Cheval menyelesaikan bangunan ini diusianya yang ke 75 tahun.


3. Nitt Witt Ridge


Arthur Harold Beal alias "Art" Beal, merupakan sang jenius dibalik bangunan Nitt Witt Ridge. Lahir di tahun 1892, beal menghabiskan masa kecilnya bersama ibunya di San Fransisco. Ketika dewasa ia pindah ke Cambria dan bekerja sebagai tukang sampah. Ia terlalu banyak mengoleksi barang-barang dari sampah-sampah tersebut hingga ia akhirnya dipecat.

Beal akhirnya memulai proyeknya yang berlangsung selama 50 tahun di tanah yang ia beli dengan harga $100. Dengan peralatan-peralatan yang ia miliki, ia mulai membangun pondasinya. Dalam pembangunannya Beal menganut prinsip tidak mengeluarkan biaya apapun kecuali untuk semen. Setelah bangunan ini selesai, bangunan ini mendapatkan "California Historic Landmark" status di tahun 1981.


4. Rumah Terkecil di Great Britain


Bangunan ini terletak di Conwy Quay, Wales. Rumah ini memiliki lebar 1,8 meter dan tinggi 3,1 meter. Rumah ini tidak dihuni semenjak sekitar abad 19, Robert Jones merupakan penghuni terakhir yang menghuni rumah ini, ia pindah dari rumah ini sekitar tahun 1900. Saat ini tempat ini menjadi tempat kunjungan bagi para turis.


5. Gate Tower Building


Di lahan dimana telah direncanakan pembangunan sebuah bangunan, ternyata ada rencana lain lahan tersebut akan dijadikan di jalan tol, ya hal ini terjadi di Osaka. Perdebatan terus berlangsung mengenai lahan tersebut. Hingga akhirnya muncullah solusi, bangunan tetap dibuat dan jalan tol pun tetap dibuat hingga terciptalah bangunan tersebut. Kegiatan bisnis dalam gedung tersebut tidak terganggu begitu pula dengan jalan tol yang tidak terganggu.

Comments

Popular Posts

Advertisement

Aliexpress INT